Sebelum mengawali tugas Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, Personil Polsek Hulu Gurung Polres Kapuas Hulu melakukan apel pagi dan berdoa memohon agar pelaksanaan tugas selalu dalam lindungan Alloh Swt Tuhan yang maha Kuasa.
Dipimpin Kolsek Hulu Gurung Iptu Febri Pardiansah dalam apel pagi pada hari ini, Senin (31/10/2022).
” Apel pagi merupakan kegiatan yg rutin dilakukan untuk mengawali kegiatan sepanjang hari, Mari kita tingkatkan kedisiplinan dan semangat dalam melaksanakan tugas , serta tidak lupa untuk menjaga kesehatan dan keselamatan. Mari kita tingkatkan etos kerja serta memiliki jiwa juang yang tinggi guna memberikan yang terbaik kepada masyarakat ” ujar Kapolsek Hulu Gurung .
Pelaksanaan apel pagi ini menjadi kegiatan rutin personil Polsek Hulu Gurung Polres Kapuas Hulu dalam memulai tugas-tugas Polri dan Apel ini selain merupakan bentuk kedisiplinan anggota, juga merupakan sarana komunikasi antar pimpinan dan anggota .
Penulis : ‘RJO_RC
Post a Comment
Komentarlah dengan bijak