Polsek Semitau Polres Kapuas Hulu, melaksanakan panen jagung Hibrida untuk yang kesekian kalinya di lokasi Ketahanan Pangan Desa Marsedan Raya Kecamatan Semitau Kabupaten Kapuas Hulu. Lahan tersebut merupakan lahan Monokultur Milik warga yaitu sdr. Budiono.
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program ketahanan pangan yang telah dimulai sejak Januari 2025, dengan menanam bibit jagung di lahan seluas 2 Ha.
Panen yang dilaksanakan pada Minggu 25 Mei 2025, berhasil menghasilkan sebanyak 4,5 Ton jagung. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Semitau Iptu Lulu Sihombing, dan diikuti oleh personel Polsek Semitau.
Program ketahanan pangan ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat serta meningkatkan keterlibatan aktif aparat kepolisian dalam membantu warga, khususnya dalam sektor pertanian. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat serta menjadi contoh bagi daerah lain dalam meningkatkan produksi pangan secara mandiri.
Hasil jagung yang telah dipanen langsung di angkut ke pihak penampung dan langsung di lakukan pemipilan dengan menggunakan Mesin Pemipil yang ada di P3M Semitau.
Kapolsek Semitau Iptu Lulu Sihombing menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang sudah mendukung Program Ketahanan Pangan Pemerintah khususnya Warga pemilik lahan monokultur sdr. Budiono. Yang dari Awal penanaman sampai dengan panen masih bersedia untuk bersama-sama melaksanakan Program tersebut.
"Semoga Program Ketahanan Pangan melalui Komoditas Jagung ini dapat terus berlanjut di Kecamatan Semitau" Pungkas Iptu Lulu Sihombing.
Penulis : Polsek Semitau
Post a Comment
Komentarlah dengan bijak