Jakarta - PP Persis bersyukur TNI dan Polri menempati posisi teratas dalam survei terkait citra lembaga negara yang digelar Litbang Kompas. Apresiasi dari publik itu dinilai sebagai cermin keberhasilan TNI-Polri dalam menjalankan tugas.
"Tentu kami (PP Persis) ikut bersyukur atas kepercayaan masyarakat Indonesia kepada TNI-Polri sebagai dua lembaga negara yang meraih citra positif tertinggi," kata Ketua Umum PP Persis, Jeje Zaenudin, kepada wartawan, Jumat (21/6/2024).
"Citra positif ini semoga mencerminkan keberhasilan TNI-Polri dalam mewujudkan keamanan dan keselamatan negara dan bangsa Indonesia. Baik dari tantangan dan ancaman eksternal maupun internal," ujar Jeje.
Baca artikel detiknews, "Persis Bersyukur Citra TNI-Polri Teratas di Litbang Kompas: Cermin Keberhasilan" selengkapnya https://news.detik.com/berita/d-7401587/persis-bersyukur-citra-tni-polri-teratas-di-litbang-kompas-cermin-keberhasilan.
Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/
Post a Comment
Komentarlah dengan bijak