Pada hari Selasa tanggal 17 Maret 2020 telah dilaksanakan kegiatan pencegahan Virus Corona (Covid-19) dengan melakukan penyemprotan Disinfektan(vaksin orea, backlin dan air) disetiap area TK Kemala Bhayangkari 09 Putussibau dan Aspol Di Ponegoro Putussibau.
Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Wedy Mahadi, S.IK. Waka Polres Kapuas Hulu, KOMPOL David Jonathan, S.IK. serta Ibu Ketua Ranting Bhayangkari Kapuas Hulu, Ny. Dey Wedy di ikuti Para Ibu Bhayangkari dan PJU Polres Kapuas Hulu
Dalam kegiatan tersebut dihadiri dari Dewan Guru TK Kemala Bhayangkari 09 Putussibau dan Pihak Dinas Kesehatan Putussibau, Sdri. Dewi Yulianti, A.Md. Keb selaku Staf Bidang Pelayanan Kesehatan Putussibau.
bertempat di TK Kemala Bhayangkari 09 Putussibau telah dilaksanakan kegiatan pencegahan Virus Corona dengan melakukan penyemprotan
Disinfektan (vaksin orea, backlin dan air) di beberapa area lingkungan sekitar TK Kemala Bhayangkari serta dilakukan pengecekan kesehatan terhadap Personil Polres Kapuas Hulu dan Pengurus TK Kemala Bhayangkari oleh Pihak Dinas Kesehatan Putussibau, Sdri. Dewi Yulianti selaku Staf Bidang Pelayanan Kesehatan Putussibau.
Pukul 17.00 Wib bertempat di Halaman Aspol Di Ponegoro Putussibau telah dilaksanakan kegiatan pencegahan Virus Corona dengan melakukan penyemprotan Disinfektan (vaksin orea, backlin dan air) di beberapa area lingkungan sekitar Aspol Di Ponegoro Putussibau.
Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi, S.I.K.,M.A.P. Mengatakan dengan dilakukan kegiatan bersih-bersih dengan melakukan penyemprotan Disinfektan(vaksin orea, backlin dan air) disetiap area TK Kemala Bhayangkari 09 Putussibau dan Aspol Di Ponegoro dapat mencegah terjadinya penyebaran Virus Corona (Covid-19).
“Personil Polres Kapuas Hulu melakukan kegiatan bersih-bersih disetiap lingkungan Kantor Polres Kapuas Hulu serta melakukan kegiatan olahraga teratur untuk mencegah terjadinya penyebaran Virus Corona (Covid-19)”.
Post a Comment
Komentarlah dengan bijak