Polsek Silat Hulu Laksanakan Pengamanan Ibadah Sholat Jum’at
Personel Polsek Silat Hulu melaksanakan pengamanan ibadah Sholat Jum’at di salah satu masjid yang berada di Kecamatan Silat Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (16/01/2026).
Pengamanan dilakukan untuk memastikan pelaksanaan ibadah berjalan dengan aman, tertib, dan khusyuk serta mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek melakukan penjagaan di sekitar area masjid, termasuk pengaturan parkir kendaraan jamaah guna menghindari kemacetan dan potensi kehilangan.
Selain itu, petugas juga melakukan pemantauan situasi di lingkungan sekitar masjid selama pelaksanaan ibadah berlangsung hingga selesai.
Kehadiran aparat kepolisian mendapat respons positif dari jamaah karena memberikan rasa aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah.
Polsek Silat Hulu menegaskan akan terus melaksanakan pengamanan kegiatan keagamaan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat serta upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.
0Comments
Komentarlah dengan bijak